Pembawa Kebahagiaan itu Bernama Abe

Andi Natanael
3 min read1 day ago

--

Dmitriev Abraham Hariyanto, anak laki-laki yang pada 3 Juli 2024 ini tepat berumur 3 tahun. Dengan nama panggilan “Abe”, dia menjadi salah satu anak bayi yang terkenal dan menjadi kesukaan banyak orang. Onty dan Angkel, panggilan untuk orang-orang yang “menyukai” Abe. Mungkin konteksnya bukan fans, tetapi seperti itu dia memanggil orang-orang yang menyukainya. Lalu, kenapa aku mau menulis tentang Abe?

Aku tidak tau kapan Abe mulai dikenal oleh publik. TikTok adalah aplikasi yang membuatnya terkenal. Aku tidak punya TikTok, makanya aku taunya dari Instagram. Tiba-tiba saja muncul di explore, langsung aku tertarik dengan Abe. Mulai dari tingkah lakunya, caranya berbicara, dan badan mungilnya yang menggemaskan. Terlalu lucu untuk dilewati. Makanya, aku coba cek akun Instagram yang sering mengunggah ulang dari video-video TikTok.

Dmitriev "Abe" Abraham (Instagram/abe.daily)

Kalau tonton videonya, selalu ada tingkah lucu yang ditampilkan secara polos olehnya. Dengan didampingi orang tuanya, hubungan Abe dengan ayah ibunya bisa dibilang sangat dekat. Ayahnya selalu menjadi teman main Abe, bahkan tidak jarang menjadi “alat main” Abe karena sering ditepok-tepok, minta digendong, dan lainnya. Ibunya, sering dipanggil “Mami Stego” oleh Abe. Tegas tetapi penuh kasih sayang, terlihat dari tatapan matanya ketika mengasuh Abe. Pokoknya, kedua orang tuanya sangat mengasuh Abe secara maksimal, ditambah juga neneknya yang beberapa kali ikut dalam kegiatan yang Abe kerjakan.

Salah satu yang menjadi highlight adalah bagaimana kedekatan Abe dengan sang Ayah, Benny. Dengan isu di Indonesia mengenai fatherless yang cukup tinggi, kedekatan mereka bagaikan hal yang indah. Aku rasa, pendekatan yang dilakukan ayah Abe cocok dengan Abe. Abe terlihat percaya diri, sopan, dan berani berbicara dengan orang lain. Di sisi lain, ayahnya Abe juga mengasuhnya dengan penuh kesabaran, tidak ada gertakan atau kasar, dan juga tetap mengajarkan sopan santun dengan orang lain.

Kedekatan Abe dengan Papi dan Mami (Twitter/X.com)

Ayahnya, atau panggilan dari Abe yakni Papi dan ibunya yang dipanggil Mami adalah gambaran keluarga yang harmonis. Pasangan ini juga dijadikan patokan oleh banyak orang karena mereka sudah siap untuk berkeluarga. Diluar tingkat ekonomi mereka yang sudah mapan, dekat dan perhatian dengan tumbuh kembang anak menjadi hal yang menurutku hebat. Papi Abe tau nama-nama dari mainannya, Mami Abe senantiasa menjadi penenang ketika Abe sedih. Rasa percaya diri dan penuh kasih terpancar dari Abe karena ajaran dan didikan Papi dan Mami. Aku yang mau juga dipanggil angkel, melihat Abe adalah sepantasnya seorang anak menerima cinta kasih dari orang tua.

Anak bukan investasi. Anak bukan tempat meluapkan amarah. Anak bukan hanya pajangan semata. Anak adalah sesuatu yang sangat berharga. Anak adalah gambaran orang tua juga. Anak yang baik pasti banyak dipengaruhi oleh didikan orang tuanya, begitu pula sebaliknya. Anak dan orang tua harus bersinergi, tentu tidak melupakan derajat.

Abe (Tangkapan Layar dari Twitter/X.com)

Abe, selamat ulang tahun. Semoga diumur yang ketiga ini semakin menjadi anak yang baik, takut akan Tuhan, dan sayang sama Papi dan Mami. Ditunggu juga cerita menarik dan hal-hal lucu dari Abe, ya. Ya, aku tidak tau apakah tulisanku akan dibaca, tetapi aku tetap mau merayakan ulang tahun Abe. Semoga keluarga Abe juga diberikan banyak kebaikan dan bisa menjadi sumber berkat juga buat sesama.

Sekali lagi, selamat ulang tahun Abe!

--

--